“Wali kota Sungai Penuh Ahmadi Zubir Sampaikan Usulan Program Pembangunan ke Bappenas RI DI JAKARTA.

1 Min Read

JAMBI, VisioneerNews.id-
Pemerintah Kota Sungai Penuh bergerak cepat dalam mewujudkan visi dan misinya Untuk membangun Kota Sungai Penuh Maju & Berkeadilan.

Konon ……Walikota Ahmadi Zubir yang didampingi Asisten Perekonomian & Pembangunan, Kaban Bappeda dan Sekdis PUPR untuk mendatangi Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Jakarta, pada Senin (24/1) belum lama ini.

Memang……….Wako Ahmadi Zubir mendatangi Kantor Bappenas dalam rangka penyampaian usulan-usulan program dan kegiatan Pemkot Sungai Penuh dengan sumber dana dari APBN tahun 2023, ungkapnya, saat berbincang dengan awak media Visioneernews.id ,-

Wali kota Sungai Penuh Ahmadi Zubir dalam kesempatan ini juga menyampaikan beberapa usulan yang memang betul-betul menjadi sumber prioritas oleh Pemkot Sungai Penuh yang disampaikan langsung kepada Bappenas RI di Jakarta.

Adapun beberapa prioritas usulan yang di sampaikan oleh Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir diantaranya :

  1. Penanganan dan Pengendalian Banjir melalui normalisasi sungai dan inlet danau Kerinci
  2. Pembangunan TPS3R skala kawasan dan desa
  3. Peningkatan jalan Sanggaran Agung – Sungai Penuh – Batas Tapan Prov. Sumatera Barat
  4. Revitalisasi Pasar Beringin Jaya,untuk menjadi perhatian utama
  5. Pengembangan destinasi wisata Bukit Khayangan dll
  6. Pengembangan dan Peningkatan Pembangunan serta fungsi terminal menjadi lebih baik dan terkontrol.

(Rusdi P)

Share This Article